Terus terang saya baru tahu yang
namanya tanaman Lotus, saya sebagai pencinta tanaman tertarik ketika melihat
tumbuhan tersebut hidup di halaman depan rumah tetangga saya. Kebetulan
tetangga saya baru membelinya di tempat penjualan tanaman hias. Jenisnya hampir
mirip dengan Teratai kerena sama-sama berdaun lebar dan hidup di air, hanya
saja daun Lotus tinggi bercabang tidak seperti teratai yang mengapung diatas
air. Bunga Lotus yang berwarna merah jambu akan segera rontok ketika mekar,
karena itu akan terlihat lebih indah ketika belum mekar atau kuncup. Penempatannya
pun akan lebih menarik lagi jika ditaruh dalam sebuah wadah berupa gentong atau
tempayan yang terbuat dari tanah liat.